Giat donor darah rutin tiga bulan sekali. Pada tanggal
5 Maret 2023 PSHT Ranting Ngoro mengadakan donor darah umum di Balai Desa
Jombok lokasi akan bergilir di seluruh Kecamatan Ngoro, dengan harapan kegiatan
sosial berupa donor darah ini lebih mendekat kepada masyarakt sehingga
keinginan masyarakat akan pelayanan donor darah yang dekat bisa terwujud. PSHT Ranting Ngoro terus menggaungkan kegiatan
sosial ini dengan harapan memupuk kepedulian antar sesama, dan memperkuat tali
persaudaraan diantara anggota PSHT Rantingn Ngoro, donor darah ini diikuti oleh
anggota PSHT sekaligus sebagai penyelenggara dan tuan rumah dan diikuti oleh
umum, antusias masyarakat sangat baik atas kegiatan ini. Salah satu warga
msyarakat berpesan agar selalu diingatkan apabila ada kegaitan donor darah di
PSHT Ranting ngoro, dan dikarenakan lokasinya dekat di sekiatar Ngoro . Sudah sekitar 15 tahun giat donor darah ini
dilaksanakan di PSHT Ranting ngoro. Tentu sebuah capaian prestasi yang serius
untuk selalu diaadakan dan istiqomah. Semoga pengalaman yang berharga inidapat
dilanjutakan selamanya.
Menurut informasi radarjombang.jawapos.com tahun
2022 tahun lalu “Stok darah di
Jombang dipastikan aman hingga lebaran mendatang. Hingga kemarin (25/4), stok
darah yang ada di UTD PMI Jombang tercatat ada 1.257 kantong. Jumlah ini terus
bertambah karena donor darah terus dikebut selama Ramadan”. Kemudian data
dari pmijombang.org per tanggal 14 November 2022 ketersedian golongan darah A
sebanyak 386 kantong, golongan darah B sebanyak 555 kantong, golongan darah O
sebanyak 654 kantong, golongan darah AB sebanyak 75 kantong dengan total 1652 kantong
darah. Jumlah ini akan berubah sewaktu waktu.
Adapun manfaat donor darah ialah sebagi berikut
:
1. Mengurangi penyakit
jantung
2. Membakar kalori dan
membantu menurunkan berat badan
3. Menurunkan resiko
kanker
4. Menurunkan risiko
terkena penyakit jantung dan pembuluh darah
5. Meningkatkan
produksi darah
6. Membuat pikiran
lebih stabil
7. Bagian dari periksa
kesehatan
8. Menjadi lansia yang
sehat
9. Menurunkan
kolesterol
10. Manfaat donor darah
untuk mempercepat proses pemulihan luka
Selain sepuluh manfaat ini pendonor darah dapat hal positif lainnya ialah
rasa kepedulian sosial yang semaik tinggi, mendapatkan pahala dan kerjasama tim
dalam anggota PSHT Ranting Ngoro semakin kuat.
Post a Comment for "PSHT RANTING NGORO DONOR DARAH SEBELUM RAMADHAN 2023"